Bobo.id - Teman-teman, adakah di antara kamu yang tertarik mengunjungi Bunker Kaliadem Merapi?
Bunker Kaliadem Merapi merupakan tempat wisata alam yang letaknya di lereng selatan Gunung Merapi, Yogyakarta.
Dari tempat ini, pengunjung dapat melihat pemandangan Gunung Merapi dengan jelas.
Tempat ini berada di ketinggian 2.000 meter di atas permukaan laut, dan jaraknya dari Gunung Merapi sekitar lima kilometer.
Dinamakan Bunker Kaliadem Merapi karena terdapat bunker yang sudah dibangun sejak masa penjajahan Belanda.
Bunker ini terbuat dari beton dengan ketebalan 25 sentimeter, pintu terbuat dari baja, dan luasnya sekitar 12 x 8 meter.
Meski tertutup dan dilapisi dinding tebal, bunker ini juga terdampak erupsi Gunung Merapi yang sisa-sisanya masih terlihat hingga saat ini.
Nah, untuk teman-teman yang suka berlibur ke dataran tinggi dan pegunungan, maka bisa mengunjungi tempat ini.
Berikut informasi harga tiket dan rute perjalan lengkapnya. Yuk, simak!
Bunker Kaliadem Merapi beralamat di Kinarejo, Hargobinangun, Pakem, Sleman, Yogyakarta.
Destinasi wisata ini buka setiap hari selama 24 jam, dan disediakan fasilitas berupa tur perjalanan menggunakan mobil jeep.
Baca Juga: Harga Tiket Masuk Wisata Danau Toba di Sumatra Utara, Beserta Fasilitasnya
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR