Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu bahwa di lautan atau samudra yang luas di dunia terdapat fenomena menarik yang misterius.
Fenomena tersebut adalah terjadinya pusaran air atau dijuluki "pusaran samudra", yang dalam bahasa Inggris disebut whirlpool.
Dilansir dari Encyclopaedia Britannica, pusaran air atau arus laut yang berputar dihasilkan oleh interaksi pasang naik dan turun.
Pusaran laut sering terjadi di Selat Naruto, yang menghubungkan Laut Pedalaman di Jepang dengan Samudra Pasifik.
Pusaran samudra yang terkenal pernah terjadi di sepanjang pantai Calabria di Italia selatan dan di Messina di antara Sisilia dan semenanjung Italia.
Pusaran air di laut terbentuk karena berbagai faktor, termasuk arus laut, angin, perbedaan suhu, dan bentuk dasar laut.
Nah, kali ini, Bobo akan mengajak teman-teman untuk mencari tahu cara pusaran samudra ini terbentuk. Yuk, simak!
Seperti yang sudah dijelaskan, pusaran samudra merupakan arus laut yang berputar.
Arus laut adalah aliran massa air yang bergerak secara teratur di lautan.
Ada dua jenis arus laut yang berperan penting dalam pembentukan pusaran samudra, yakni arus lintang dan arus sirkulasi.
Arus lintang terbentuk akibat perbedaan suhu dan salinitas air laut.
Baca Juga: Ada Fenomena Alam Berupa Bunga Es yang Muncul di Permukaan Laut, Kok Bisa?
Edisi Koleksi Petualangan Pak Janggut Vol. 2 Sudah Bisa Dipesan, Ini Link PO-nya
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR