Bobo.id - Ketika melihat fenomena salju, maka kita akan mengaitkannya dengan daerah bersuhu udara sangat dingin.
Beberapa negara yang kerap mengalami fenomena salju seperti Kanada, Jepang, Norwegia, Amerika Serikat, hingga Austria.
Namun siapa sangka, ternyata salju juga bisa menyelimuti wilayah yang terkenal dengan suhu udaranya yang tinggi.
Dilansir dari Kompas.com, turunnya salju di Gurun Sahara pernah terjadi pada tahun 1979, 2016, 2018, 2021, dan 2022.
Yap, meskipun jadi tempat terkering dengan curah hujan yang sangat rendah, namun ternyata salju pernah turun di gurun.
Merupakan tempat luas yang sangat panas dan kering di Bumi, mengapa salju bisa turun di gurun pasir, ya? Simak, yuk!
Gurun Sahara Bersalju
Salju yang turun di Gurun Sahara ternyata merupakan fenomena langka. Hal ini terakhir kali terjadi pada Januari tahun 2022.
Yap, Gurun Sahara di wilayah Aljazair yang terkenal panas ketika siang hari, pada saat itu tiba-tiba saja diselimuti salju.
Meskipun jadi fenomena langka karena gurun pasir adalah tempat panas, tetapi hujan salju memang bisa terjadi di wilayah gurun.
Tahukah teman-teman? Suhu Gurun Sahara diketahui biasanya sekitar 58 derajat celcius di Kota Ain Sefra, Aljazair.
Baca Juga: Ada Fenomena Alam Berupa Bunga Es yang Muncul di Permukaan Laut, Kok Bisa?
Bertemu Karakter Favorit di Doraemon Jolly Town MARGOCITY, Apa Saja Keseruannya?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR