Jenis sel ini sangat kompleks dan biasa ditemukan pada hewan, manusia, dan tumbuhan.
Pada jenis sel ini ada membran yang mengikat nukleus dan organel sel lainnya di dalam sel.
Jadi setiap organel sel akan saling terikat satu sama lain dan membentuk sistem selular.
Semua sistem yang terbentuk pun memiliki fungsi yang berbeda sebagai penyusun tubuh.
Untuk mengenali jenis sel ini, ada beberapa ciri yang bisa teman-teman amati.
Ukuran dari sel ini lebih besar daripada sel prokariotik, yaitu 10 hingga 100 mikron.
Struktur sel ini juga kompleks dan multiselular yang membuatnya berbeda.
Pada sel ini pun akan berbeda yang ada pada hewan dan tumbuhan. Sel tumbuhan memiliki dinding sel yang memberikan bentuk.
Sedangkan sel hewan tidak memiliki dinding sel dan bagian terluar langsung membran sel.
Selain itu, banyak struktur dalam sel hewan dan tumbuhan yang mirip atau tidak jauh berbeda.
Baca Juga: Bagian Sel yang Dimiliki oleh Sel Tumbuhan dan Sel Hewan, Materi Biologi
Jenis sel ini melakukan reproduksi secara mitosis dan meiosis. Selain itu, sel ini juga memiliki sifat autotrof dan heterotrof
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR