Bobo.id - Cegukan merupakan kondisi yang membuat kita tanpa sadar mengeluarkan bunyi seperti "hik".
Munculnya cegukan bisa terjadi lebih dari sekali dan membuat kita merasa tidak nyaman.
Bahkan tidak jarang masalah cegukan bisa mengganggu aktivitas sehari-hari.
Cegukan bukan hanya mengeluarkan bunyi "hik" tapi bila berlangsung lama, teman-teman bisa merasa lelah.
Terlebih saat cegukan muncul, kita akan kesulitan untuk makan hingga berbicara.
Nah, kali ini akan dijelaskan tentang masalah cegukan yang bisa terjadi pada siapa saja termasuk bayi.
Kenapa Kita Bisa Cegukan?
Cegukan merupakan kondisi yang terjadi akibat adanya kontraksi diafragma secara tidak sengaja.
Diafragma merupakan otot yang memisahkan dada dari perut dan berperan dalam sistem pernapasan.
Kontraksi pada diafragma ini menyebabkan penutupan pita suara secara tiba-tiba.
Cegukan bisa terjadi pada siapa saja, dari orang tua hingga bayi. Namun cegukan pada bayi merupakan hal yang normal dan menjadi bagian dari pertumbuhan.
Baca Juga: Sering Bersendawa Setelah Makan, Kenapa Hal Itu Bisa Terjadi?
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR