Bobo.id - Gempa bumi adalah bencana alam yang sering terjadi di Indonesia.
Pada materi SMP kali ini, teman-teman akan diajarkan hal yang harus dilakukan saat gempa bumi terjadi.
Tapi sebelumnya, kita harus tahu kenapa Indonesia sering mengalami gempa bumi?
Indonesia merupakan negara yang lokasinya berada di permukaan lempeng Bumi.
Posisi itu menjadikan Indonesia menjadi rawan terjadi bencana gempa bumi.
Sedangkan gempa bumi merupakan bencana yang datang sewaktu-waktu tanpa bisa diprediksi, lo.
Karena itu, penting bagi teman-teman tahu cara menyelamatkan diri saat bencana alam ini terjadi.
Nah, untuk itu Bobo mau berbagi langkah yang harus dilakukan saat terjadi gempa bumi. Yuk! Simak penjelasan berikut.
Bila teman-teman berada di dalam ruangan dan tidak bisa segera keluar ruangan teman-teman bisa bersembunyi di bawah meja.
Dengan berlindung di bawah meja teman-teman akan terlindung dari kemungkinan adanya benda-benda yang jatuh.
Tapi tentu sebaiknya kita memilih meja yang kokoh. Karena meja yang rapuh justru akan berbahaya.
Baca Juga: Fenomena Alam yang Sering Terjadi, Ini 6 Gempa Bumi Terbesar di Dunia
Bila teman-teman sudah merasakan ada getaran karena gempa, baiknya segera keluar dari rumah atau gedung.
Untuk keluar dari rumah atau gedung, teman-teman tetap harus berhati-hati, ya.
Jika sedang berada di dalam gedung tinggi, baiknya keluar dengan menggunakan tangga darurat.
Hindari menggunakan lift karena bisa berpotensi terjebak di dalamnya dan sulit untuk keluar.
Saat keluar menggunakan tangga pun, teman-teman harus barhati-hati dan tidak saling mendorong, ya.
Hal penting lain yang harus dilakukan saat terjadi gempa bumi adalah memutus aliran listrik.
Sebelum keluar rumah, pastikan cabut semua kabel atau matikan semua alat elektronik.
Hal itu perlu dilakukan untuk menghindari terjadinya kebakaran akibat korsleting atau terputusnya arus listrik.
Bila teman-teman berada di luar ruangan, hal yang harus dilakukan adalah menghindari tiang dan pohon tinggi.
Goncangan saat gempa bisa menyebabkan tiang atau pohon besar tergoncang, jatuh, dan menimpa benda-benda di bawahnya.
Lalu hindari juga berlindung atau berdiri di dekat bangunan yang mudah runtuh.
Baca Juga: Mengenal Berbagai Jenis Gempa Bumi Berdasarkan Penyebabnya, Materi IPS
Jadi, sebaiknya teman-teman mencari tanah lapang, seperti lapangan atau titik kumpul yang sudah disediakan.
Nah, hal lain yang penting adalah mengikuti instruksi atau arahan dari petugas penyelamat yang datang.
Setelah berada di luar ruangan, teman-teman bisa mencari tempat aman dan tetap waspada, ya.
Gempa bumi bisa saja terjadi lebih dari sekali dan tidak bisa diprediksi dengan pasti.
Jadi, agar tetap aman, teman-teman perlu mengikuti instruksi dari petugas penyelamat.
Saat gempa bumi terjadi, teman-teman juga perlu menjauhi area pesisir pantai.
Gempa bumi merupakan bencana yang bisa berpotensi munculnya gelombang tinggi atau tsunami.
Jadi, bila saat gempa bumi, teman-teman sedang ada di pantai, baiknya segera menjauh dan mencari tempat yang tinggi.
Nah, itu beberapa cara aman yang bisa teman-teman lakukan saat terjadi gempa bumi.
Baca Juga: Mengenal Gempa dari Pengertian hingga Kategori Berdasarkan Besarnya Magnitude
----
Kuis! |
Kenapa di Indonesia sering terjadi gempa bumi? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR