Bobo.id - Setiap negara di dunia ini tentu memiliki sistem pemerintahannya masing-masing.
Pada materi IPS kali ini, teman-teman akan dijelaskan tentang dua sistem pemerintahan terkenal di dunia.
Ada banyak negara yang menggunakan sistem pemerintahan berbentuk monarki dan republik.
Bahkan Indonesia juga menggunakan salah satu dari dua sistem itu, yaitu sistem republik.
Selain itu, tentu ada banyak negara lain yang menggunakan dua sistem pemerintahan tersebut.
Lalu, apa perbedaan kedua jenis pemerintahan tersebut? Untuk bisa menemukan perbedaannya, teman-teman tentu perlu mengenal dua jenis pemerintahan tersebut.
Berikut akan dijelaskan tentang pemerintahan monarki dan republik secara rinci.
Pemerintahan monarki disebut juga dengan kerajaan yang merupakan bentuk pemerintahan tertua di dunia.
Pada sistem pemerintahan ini, tidak ada bentuk demokrasi dalam pemilihan negara.
Sehingga pemimpin negara adalah anggota keluarga kerajaan yang seusai dengan garis tahta.
Jadi, bisa dikatakan bahwa pemimpin negara selalu diturunkan dari generasi ke generasi selanjutnya.
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Orde Lama Serta Penjelasannya, Materi PPKn
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR