Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 3, kita akan belajar membedakan iklan media cetak dan elektronik.
Iklan sendiri merupakan suatu informasi yang ditujukan pada masyarakat mengenai barang atau jasa.
Biasanya iklan dibuat semenarik mungkin agar dapat mencuri perhatian pembaca dan calon konsumen.
Tujuan iklan adalah memperkenalkan suatu produk atau jasa agar konsumen terpengaruh untuk membeli.
Iklan terdiri dari dua macam, yakni iklan media cetak dan iklan media elektronik. Apa perbedaannya? Simak, yuk!
Di halaman 46, kita diminta untuk menuliskan perbedaan dari iklan media cetak dengan iklan media elektronik.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Menurut KBBI, iklan media cetak adalah iklan yang menggunakan sarana media massa yang dicetak dan diterbitkan.
Contoh iklan media cetak antara lain, seperti pada surat kabar atau koran, majalah, pamflet, dan lainnya.
Saat ini, iklan yang ada di media cetak semakin berkembang karena memanfaatkan kemajuan teknologi.
Kita bisa melihat bahwa iklan media cetak tampil dalam beraneka ragam jenis kertas, ukuran, dan lainnya.
Baca Juga: Apa yang Seharusnya Ada dalam Sebuah Gambar Iklan? Materi Kelas 5 SD
Di dalam surat kabar misalnya, kita bisa melihat iklan kotak kecil, tapi ada juga iklan satu halaman penuh.
Ada banyak iklan media cetak, seperti iklan baris, iklan kolom, iklan display, iklan brosur, hingga iklan spanduk.
Jenis iklan itu memiliki karakteristiknya. Meski begitu, iklan media cetak juga punya ciri umum, antara lain:
- Disebarkan melalui media cetak.
- Dituliskan menggunakan bahasa semi-formal dan formal.
- Pemasangannya disesuaikan mengikuti kolom dan baris.
- Berisi tulisan dan gambar yang menarik.
- Hanya bisa dilihat atau dibaca saja.
- Bukan hanya promosi produk, tapi juga lowongan kerja.
- Dapat disimpan dan dibaca kapan saja.
- Ukuran dan warna bisa bervariasi.
Baca Juga: Materi Kelas 5 SD, Mengenal Iklan Baris dari Jenis hingga Ciri-cirinya
Iklan media elektronik adalah iklan yang menggunakan media elektronik sebagai wadah dalam proses penyebarannya.
Ada banyak sekali contoh yang bisa kita temukan dari iklan jenis ini, seperti di internet, televisi, maupun radio.
Iklan elektronik ini terbagi jadi dua, yakni hanya suara (audio) atau suara dengan tampilan gambar (audio visual).
Iklan dengan suara di media radio, iklan dengan gambar di internet, sementara iklan audio visual di televisi.
Ketiganya punya karakteristik masing-masing. Namun, iklan media elektronik juga punya ciri umum, antara lain:
- Bahasa yang digunakan menarik dan mudah dipahami.
- Punya durasi atau waktu yang singkat.
- Pilihan kata banyak menonjolkan informasi penting.
- Pemilihan kosakata harus menunjukkan sasaran yang dituju.
- Iklan ditampilkan suara atau dengan gambar.
- Wujud iklan tidak bisa dibaca di mana saja.
Nah, itulah perbedaan iklan media cetak dan iklan media elektronik. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, ya.
Baca Juga: Iklan Elektronik: Komersial, Perusahaan, Layanan Masyarakat, Materi Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan iklan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Kompas.com,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR