Bobo.id - Meski terlihat hitam dan kosong, faktanya, langit menyimpan banyak benda yang hingga kini masih jadi misteri.
Salah satu objek yang masih diteliti adalah lubang hitam atau black hole yang punya daya tarik gravitasi kuat.
Kuatnya daya tarik gravitasi membuat cahaya tidak bisa keluar sehingga kita hanya melihatnya sebagai objek hitam.
Bersumber dari NASA, lubang hitam bisa berukuran besar atau kecil. Ukuran paling kecilnya sebesar satu atom!
Tapi jangan salah, ada banyak materi yang ada di dalamnya. Bahkan, materinya bisa 30 kali lebih banyak dari Matahari.
Dengan ukuran besar dan gravitasi yang sangat tinggi, ada sebutan kalau lubang hitam akan terus berumur panjang.
Yap, lubang hitam disebut tidak akan menghilang dari alam semesta. Benarkah begitu? Cari tahu bersama, yuk!
Bisakah Lubang Hitam Menghilang?
Tidak terus berada di alam semesta, ternyata lubang hitam atau black hole bisa menghilang dari alam semesta.
Meskipun begitu, proses menghilangnya satu lubang hitam dengan ukuran besar itu butuh waktu yang sangat lama.
Para ahli memperkirakan waktu yang dibutuhkan untuk sebuah lubang hitam menghilang sekitar 10.100 tahun.
Baca Juga: Ada Lubang Hitam, Kenapa Pusat Galaksi Sangat Terang? Ini Faktanya
Source | : | Kompas.com,NASA |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR