Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 4, kita akan belajar bersama tentang jenis pantun dan identifikasinya.
Pantun adalah salah satu bentuk karya sastra yang terikat dengan aturan dan masih populer hingga kini.
Dalam KBBI, pantun adalah bentuk puisi melayu yang tiap bait biasanya terdiri atas empat baris bersajak.
Pantun sendiri berasal dari bahasa Minangkabau, yakni patuntun. Kata ini memiliki makna penuntun.
Pantun kerap dijadikan sebagai alat komunikasi masyarakat melayu yang kaya akan nilai budaya dan agama.
Dulu, pantun sering disampaikan lisan. Namun kini, pantun sering ditemukan dalam bentuk tulisan.
Di buku tematik kelas 5 SD halaman 96, kita diminta untuk memerhatikan sebuah pantun sebagai berikut:
Kacang goreng enak dimakan
Kue tape diberi ragi
Kalau tembok sudah dibersihkan
Jangan ada coretan lagi
Baca Juga: Mengenal Beragam Jenis Pantun dan Contohnya, Materi Bahasa Indonesia
Setelah memerhatikan pantun di atas, kita diminta untuk menjawab beberapa pertanyaan di bawahnya.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Jawaban:
Jika kita melihat dari isinya, maka jelas pantun di atas merupakan jenis pantun nasihat. Apa itu, Bo?
Pantun nasihat adalah pantun yang memiliki fungsi menyampaikan pesan khusus kepada audiens.
Saat membaca pantun nasihat, kita bisa tahu kalau pantun ini berisi petuah dan bisa jadi peringatan.
Jawaban:
Sesuai ciri-ciri pantun sebagai puisi lama, pantun nasihat di atas hanya memiliki satu bait.
Bait dalam pantun merupakan kesatuan dalam sebuah pantun yang terdiri dari empat baris, teman-teman.
Jawaban:
Dalam satu bait pantun nasihat di atas, terdiri dari empat baris yang berisi sampiran dan juga isi.
Baca Juga: Identifikasi Ciri-Ciri Pantun Tentang Pemilihan Ketua RW, Materi Kelas 5 SD
Jawaban:
Sampiran adalah bagian awal pantun yang terletak di baris pertama dan kedua. Fungsinya untuk membentuk rima.
Pada pantun nasihat di atas, sampiran tidak ada kaitannya dengan isi. Berikut ini baris sampirannya:
Kacang goreng enak dimakan
Kue tape diberi ragi
Jawaban:
Isi adalah bagian yang jadi maksud atau tujuan pantun itu. Isi pantun terletak di baris ketiga dan keempat.
Kalau tembok sudah dibersihkan
Jangan ada coretan lagi
Maknanya adalah kita tidak boleh mencoret tembok yang sudah dibersihkan karena akan membuatnya kotor.
Nah, itulah identifikasi pantun nasihat tentang coretan tembok. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, ya.
Baca Juga: Identifikasi Sampiran dan Isi Pantun Peredaran Darah, Materi Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan pantun? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR