Bobo.id - Setiap hari kita banyak melakukan aktivitas. Mulai dari belajar, bermain, olahraga, dan lain sebagainya.
Agar aktivitas yang kita lakukan bisa berjalan baik dan lancar, maka dibutuhkan daya tahan tubuh yang kuat.
Ditambah sebentar lagi memasuki musim hujan yang rawan penyakit. Artinya, daya tahan tubuh harus benar-benar kuat.
Ketika seseorang memiliki daya tahan tubuh kuat, maka ia menjadi lebih sulit terserang atau tertular penyakit.
Jenis penyakit yang sering berkaitan dengan rendahnya daya tahan tubuh adalah influenza dan pneumonia.
Kalau tubuh sudah terkena penyakit, maka aktivitas jadi terhambat. Oleh karena itu, daya tahan tubuh perlu dijaga.
Caranya adalah menerapkan pola hidup yang sehat, salah satunya dengan makan makanan bernutrisi tinggi.
Hmm, memangnya apa saja makanan yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh, Bo? Simak informasinya, yuk!
1. Buah Citrus
Buah citrus mengandung banyak vitamin C yang dikenal punya peran penting dalam meningkatkan daya tahan tubuh.
Vitamin C adalah antioksidan kuat yang membantu melawan radikal bebas dan mengurangi peradangan tubuh.
Baca Juga: Sehat Secara Alami, Ini 6 Minuman Tradisional yang Tingkatkan Daya Tahan Tubuh
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR