Tuna bisa ditemukan dalam bentuk steak dan kandungan omega-3 bisa bervariasi tergantung bagian tubuhnya.
Semakin tinggi kadar lemak dalam bagian tertentu, semakin tinggi kemungkinan kandungan omega-3.
4. Ikan Makarel
Ikan makarel umumnya dianggap sebagai salah satu ikan yang memiliki kandungan omega-3 yang tinggi.
Asam eicosapentaenoic (EPA) dan docosahexaenoic (DHA) adalah jenis omega-3 yang ditemukan pada makarel.
Untuk kandungan EPA ada di kisaran angka 360-610 miligram dan untuk DHA ada sekitar 480-750 miligram.
Tidak hanya omega-3, ikan makarel juga mengandung berbagai nutrisi lain, seperti vitamin B12 dan selenium.
5. Ikan Tenggiri
Mudah ditemukan di pasaran, ternyata ikan tenggiri punya kandungan protein dan asam lemak omega-3 yang tinggi, lo.
Konsumsi ikan ini bisa meningkatkan kadar omega-3 karena di tiap 100 gram tenggiri ada 2.670 miligram omega-3!
Baca Juga: Tinggi Kandungan Nutrisi, Ini 5 Jenis Ikan yang Baik Dikonsumsi
Satu porsi ikan tenggiri atau sekitar 100 gram juga mengandung 205 kalori, 13,9 gram lemak, 19 gram protein.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR