4. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, pada kersen terdapat kandungan vitamin C yang tinggi.
Nutrisi ini bisa berperan dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh, lo.
Vitamin C membantu produksi sel darah putih, yang berperan dalam melawan infeksi dan menjaga tubuh tetap sehat.
Dengan mengonsumsi buah kersen, teman-teman dapat memberikan nutrisi penting untuk melawan berbagai infeksi dan penyakit di dalam tubuh.
5. Menyehatkan Kulit
Antioksidan pada buah kersen tidak hanya berguna untuk organ dalam, tapi juga untuk kulit, lo.
Antioksidan akan membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV dan polusi lingkungan.
Selain itu, vitamin C dalam buah kersen juga akan meningkatkan produksi kolagen, yang penting untuk menjaga kekenyalan dan kelembapan kulit.
6. Menjaga Berat Badan Ideal
Buah kersen adalah buah yang rendah kalori dan tinggi serat, sehingga dapat menjadi camilan sehat untuk teman-teman yang sedang mengatur berat badan ideal.
Baca Juga: 5 Manfaat Buah Lerak, dari Sabun Cuci Baju hingga Membersihkan Kulit
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR