Perlu diketahui, saat proses produksi, banyak baju baru yang mengandung sisa pewarna dari proses pencelupan.
Rendam baju dalam air dingin sebelum mencucinya bisa bantu melarutkan sisa pewarna yang masih menempel.
Selain pewarna, baju baru juga mungkin masih mengandung residu bahan kimia, seperti zat perekat.
Merendam baju dalam air dingin bisa bantu melarutkan dan menghilangkan sebagian besar zat kimia itu.
4. Gunakan Deterjen yang Tepat
Untuk mencuci baju baru, pilihlah deterjen lembut dan tidak mengandung bahan kimia yang keras.
Ini karena deterjen yang terlalu keras dapat merusak serat bahan dan menyebabkan warna pudar.
Gunakanlah deterjen cair untuk hasil pencucian yang lebih baik, terutama untuk bahan yang sensitif.
5. Jemur dengan Hati-Hati
Setelah proses pencucian selesai, langkah selanjutnya yang perlu dilakukan adalah menjemur baju.
Jemur dengan hati-hati, ya. Hindari menggantung baju berlebihan, terutama untuk bahan tipis dan elastis.
Baca Juga: Punya Pakaian Putih? Pakai 3 Trik Mencuci Ini agar Baju Tidak Cepat Menguning
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR