Bobo.id - Ayam merupakan salah satu makhluk hidup yang ternyata hampir seluruh tubuhnya bermanfaat bagi manusia, lo.
Pada materi kelas 3 SD, teman-teman akan belajar beragam jenis makhluk hidup salah satunya hewan.
Hewan ini pun masih terbagi dalam beberapa jenis, dan ayam adalah termasuk jenis hewan dalam kelompok unggas.
Jenis unggas ini, bisa teman-teman temukan dengan mudah. Ayam banyak diternakan untuk dijadikan bahan makanan.
Tapi selain itu, ayam juga punya manfaat lainnya, lo. Berikut akan dikenalkan beberapa manfaat yang bisa didapat dari ayam.
Seperti sudah dijelaskan, ayam adalah salah satu jenis hewan ternak yang diambil dagingnya untuk dikonsumsi.
Hampir setiap bagian dari daging ayam bisa dikonsumsi dan mengandung banyak nutrisi.
Sehingga dengan rasa yang enak pula, banyak orang termasuk teman-teman mungkin senang mengonsumsi daging ayam.
Dalam daging ayam terdapat kandungan protein, kalsium, lemak, fosfor, zat besi, natrium, kalium, zinc, dan niasin.
Meski begitu, ternyata kandungan nutrisi itu ada pada daging ayam dalam kondisi mentah.
Saat dimasak, kandungan nutrisi bisa berubah, namun perubahan bisa tidak terjadi terlalu besar bila diolah dengan cara yang tepat.
Baca Juga: Beragam Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan Ayam, Materi Kelas 3 SD
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR