Bobo.id - Ketika hari-hari sekolah, kita diwajibkan untuk bangun pagi. Yap, untuk persiapan berangkat sekolah.
Saat bangun di pagi hari, kita jadi punya lebih banyak waktu untuk mandi, belajar sebentar, hingga sarapan.
Salad sayur adalah pilihan makanan sehat yang kaya nutrisi dan sering dikonsumsi sebagai menu sarapan, nih.
Tak heran, sebab banyak orang tua yang beranggapan kalau sayur adalah makanan yang sehat, teman-teman.
Namun, ada juga yang justru menghindari salad sayur saat sarapan karena bisa jadi pemicu perut kembung.
Hmm, sebenarnya boleh atau tidak ya makan salad sayur saat perut kosong? Simak informasi berikut ini, yuk!
Manfaat Makan Salad Sayur
Seperti teman-teman tahu, di dalam salad, terdapat aneka macam sayuran. Semuanya bernutrisi.
Salad sayur juga mengandung berbagai vitamin dan mineral yang dapat memberikan energi bagi tubuh kita.
Sayuran dalam salad, terutama yang berdaun hijau, kaya akan serat dan antioksidan yang baik untuk tubuh.
Mengonsumsi salad sayur secara rutin bisa bantu bersihkan sistem pencernaan dari racun yang menumpuk.
Baca Juga: Makanan Pedas Tidak Boleh Dikonsumsi saat Perut Kosong, Apa Alasannya?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR