Bobo.id - Pada materi Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka kelas 5 SD, kita akan belajar tentang apa itu wawancara.
Di materi sebelumnya, kita telah membaca teks yang berjudul "Dari Pedagang Asongan hingga Pemilik Perusahaan".
Perlu diketahui, untuk menjadi teks paragraf seperti itu, dibutuhkan wawancara dengan narasumber, yakni Nadya, lo.
Yap, kisah kesuksesan Nadya itu bisa digali melalui pertanyaan-pertanyaan yang diajukan ke Nadya atau wawancara.
Untuk makin memahami tentang wawancara, kita diminta untuk menjawab pertanyaan yang ada di halaman 86.
Di buku Bahasa Indonesia halaman 86, kita diminta menjawab beberapa pertanyaan yang terkait dengan wawancara.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Jawaban:
Wawancara adalah percakapan antara dua orang atau lebih yang berlangsung antara narasumber dan juga pewawancara.
Sebagai informasi, pewawancara adalah yang mengajukan pertanyaan. Narasumber yang menjawab pertanyaan itu.
Wawancara juga bisa berarti kegiatan tanya jawab untuk mendapat informasi, pendapat, maupun keterangan.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mengumpulkan Data untuk Menulis Artikel Ilmiah Populer?
Source | : | Gramedia.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR