Bobo.id - Pada materi IPAS Kurikulum Merdeka kelas 5 SD, kita akan belajar tentang manfaat makan dan minum.
Mobil memerlukan bensin untuk berjalan. Begitu pun tubuh kita juga perlu makan untuk bisa bekerja dengan baik.
Gizi yang ada dalam makanan menyediakan energi dan materi pembangun untuk tumbuh dan perbaiki tubuh.
Jika kita tidak makan dan minum dalam satu hari saja, maka kita akan merasa pusing, perut sakit, dan badan lemas.
Yap. tanpa makan dan minum, banyak aktivitas kita yang tidak bisa dilaksanakan dengan baik dan lancar.
Bahkan, lebih parah lagi, tanpa makan dan minum, kita bisa jatuh sakit hingga tidak bisa bertumbuh lagi, lo.
Di halaman 140, ada pertanyaan: Bagaimana makanan dan minuman membantu kita tetap hidup dan beraktivitas?
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Jawaban:
Meskipun sederhana, ternyata makanan dan minuman bisa membantu kita tetap hidup dan beraktivitas.
Ini karena baik makanan maupun minuman menyediakan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh, teman-teman.
Baca Juga: Mengapa Manusia Perlu Makan dan Minum? Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka
Lewat nutrisi dalam makanan dan minuman, semua organ yang ada di tubuh manusia bisa bekerja dengan baik.
Misalnya, tubuh bisa mencerna makanan, bernapas, regenerasi sel, hingga bisa mempertahankan suhu tubuh.
Semua hal itu penting untuk membuat kita bisa tetap hidup dan melakukan aktivitas dengan lancar, lo.
Secara rinci, makanan dan minuman bisa membantu tetap hidup dan beraktivitas karena hal berikut ini:
Kandungan karbohidrat, protein, dan lemak dalam makanan dan makanan bisa diubah menjadi energi.
Energi itu dapat digunakan untuk melakukan berbagai aktivitas, seperti berjalan, berpikir, dan bernapas.
Ada beberapa contoh makanan dan minuman yang bisa digunakan jadi energi dalam tubuh kita, yakni:
Karbohidrat seperti nasi, jagung, kentang, gandum, umbi-umbian, dan buah-buahan yang rasanya manis.
Protein bisa didapat dari daging, ikan, telur, susu, kacang-kacangan, tahu, tempe, hingga keju, lo.
Lemak seperti keju, susu, daging sapi, daging kambing, daging ayam, daging bebek, telur, kelapa, alpukat.
Makanan dan minuman mengandung vitamin, mineral, dan zat penting lain untuk menjaga fungsi tubuh.
Baca Juga: Cara Mengatasi Sakit Perut dan Mual Akibat Makan Terlalu Banyak
Misalnya, vitamin dapat membantu sistem kekebalan tubuh kita untuk melawan berbagai penyakit.
Nutrisi dalam makanan bisa mendukung pertumbuhan sel-sel tubuh dan perbaikan jaringan rusak.
Beberapa nutrisi seperti kalsium dan vitamin C dapat membantu menjaga kesehatan organ tertentu.
Tak hanya makanan yang berfungsi bagi tubuh manusia, minuman juga memiliki fungsi penting di tubuh kita.
Air bisa membantu tubuh mengeluarkan racun dari dalam tubuh dan bantu pertahankan volume konsentrasi darah.
Air juga bisa berguna untuk memelihara sistem pencernaan dan membantu kendalikan suhu di tubuh kita, lo.
Dengan begitu fungsi tubuh tetap normal, suhu tubuh terkontrol, dan transportasi zat di tubuh jadi lancar.
Tidak hanya itu, minuman yang kita konsumsi, utamanya air putih juga bisa memberi manfaat berikut ini:
Jika tak ada makanan dan minuman, maka tubuh bisa alami dehidrasi, lemas, sakit kepala, dan terserang penyakit.
Apabila hal-hal itu terjadi, maka akhirnya kita tidak bisa beraktivitas dengan lancar dan tidak bisa bertahan hidup.
Nah, itulah alasan mengapa makanan dan minuman membantu kita tetap hidup dan beraktivitas. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Cairan Tubuh Harus Tetap Terpenuhi Selama Puasa, Ini 3 Cara Memenuhinya
----
Kuis! |
Apa yang terjadi jika kita tidak makan dan minum? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR