Bobo.id - Pada materi PJOK kelas 5 SD, kita akan belajar tentang lari halang rintang dalam kebugaran jasmani.
Untuk bisa melalukan aktivitas sehari-hari dengan lancar, kita membutuhkan kebugaran jasmani yang baik.
Kebugaran jasmani adalah kemampuan tubuh untuk melakukan aktivitas tanpa merasa lelah dan punya energi.
Kalau kebugaran jasmani kita baik, maka kesehatan kita baik. Tak hanya itu, ketahanan tubuh pun baik.
O iya, untuk mendapatkan kebugaran jasmani yang baik, kita harus memenuhi beberapa unsur atau komponen.
Unsur kebugaran jasmani ini meliputi kekuatan, daya tahan, kelincahan, koordinasi, kelenturan, dan kecepatan.
Untuk memenuhi semua unsur kebugaran jasmani itu, kita bisa melakukan latihan, seperti lari halang rintang.
Di buku PJOK halaman 114, ada pertanyaan: Yanuar melakukan lari halang rintang. Apa manfaat latihan lari halang rintang?
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Yuk, simak!
Jawaban:
Lari halang rintang adalah olahraga yang sangat baik untuk meningkatkan kebugaran jasmani secara keseluruhan.
Baca Juga: Jelaskan Cara Melakukan Latihan Permainan Kecepatan! Materi Kelas 5 SD
Ada beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan apabila kita bisa rutin melakukan lari halang rintang, yakni:
1. Meningkatkan kekuatan dan daya tahan otot.
2. Meningkatkan kelincahan dan koordinasi.
3. Meningkatkan keseimbangan.
4. Meningkatkan daya tahan kardiovaskular.
5. Meningkatkan fleksibilitas.
6. Meningkatkan kepercayaan diri.
7. Meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru.
Lari halang rintang adalah cabang olahraga lari dengan melintasi satu atau beberapa rintangan seperti lari gawang.
Dalam olahraga ini, rintangannya dibagi menjadi dua, yakni rintangan gawang dan air dengan gawang di depannya.
Ada teknik dasar dalam melakukan lari halang rintang, yakni untuk rintangan gawang biasa serta gawang dan kolam.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mengukur Tingkat Kebugaran Jasmani? Materi Kelas 6 SD
1. Teknik untuk lari gawang biasa banyak digunakan oleh pelari yang memang memiliki kemahiran dalam lari gawang.
2. Pelari dengan postur jangkung memiliki keunggulan dalam lari halang rintang. Sebab, ia bisa mudah melangkahi gawang.
3. Saat akan melompat dan melangkahi gawang, pelari itu harus bertumpu dengan kaki mana pun yang paling kuat.
4. Setelah pelari melampaui gawang, maka pelari itu harus menjaga keseimbangan sebaik-baiknya untuk lanjut lari.
1. Untuk rintangan gawang dan kolam, kita harus bertumpu dari titik setengah meter di muka gawang rintangan air.
2. Kemudian, kita bisa melompat ke atas depan, setelah kakinya menapak di atas gawang pada ujung kaki.
3. Badan harus dibawa ke muka kaki, kaki yang bertumpu pada gawang harus menolak kuat dan kaki lain diayunkan ke depan.
4. Usahakan badan masih dalam sikap sedikit condong ke depan sehingga tercipta gerakan melompat kemudian.
5. Saat badan melayang, tangan digunakan untuk menjaga keseimbangan badan untuk gerakan pendaratan.
6. Mendaratlah dengan kaki ayun sejauh mungkin mencapai ujung bak air dan sedikit mungkin masuk dalam air.
7. Kaki yang mendarat sedikit ditekuk dengan badan sedikit condong ke depan. Kaki lainnya diangkat untuk melangkah.
Nah, itulah beberapa manfaat dari latihan lari halang rintang. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untukmu, ya!
Baca Juga: Cara Mengayunkan Lengan ke Depan dengan Kombinasi Jalan, Materi Kelas 6 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan kebugaran jasmani? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR