Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar tentang konflik sosial?
Sebagai makhluk sosial, manusia butuh untuk saling berinteraksi. Di antara interaksi-interaksi inilah yang seringkali menyebabkan konflik sosial.
Sebenarnya apa itu konflik sosial?
Menurut Robert M.Z. Lawang, konflik adalah persaingan untuk mendapatkan hal-hal yang dianggap berharga, seperti kekuasaan, status, dan nilai (pengaruh).
Menurutnya, konflik tidak hanya bertujuan untuk mendapatkan keuntungan, tetapi juga untuk mengalahkan lawan.
Konflik bisa muncul karena ada benturan kepentingan antara kelompok yang sama-sama ingin menguasai sumber daya, baik dalam bidang ekonomi, politik, sosial, maupun budaya.
Lalu, menurut Kartono, konflik adalah proses sosial yang bersifat saling berlawanan (antagonistik).
Konflik juga sering kali sulit diselesaikan karena kedua pihak memiliki tujuan dan nilai yang berbeda.
Dari pengertian konflik tadi, bisa kita artikan konflik sosial sebagai bentuk pertentangan yang melibatkan anggota masyarakat secara luas dalam berbagai aspek kehidupan.
Kira-kira, apa saja faktor yang menyebabkan konflik sosial, ya? Yuk, simak penjelasannya di artikel ini!
Penyebab Terjadinya Konflik
Baca Juga: 5 Upaya Mencegah Konflik SARA dalam Keberagaman Budaya, Materi PPKN
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR