Bobo.id - Tahukah teman-teman tanaman genjer? Tanaman genjer sekilas mirip dengan eceng gondok.
Genjer itu apa?
Genjer atau paku rawa merupakan tumbuhan rawa yang banyak dijumpai di sawah atau perairan dangkal.
Biasanya tumbuhan genjer ini ditemukan bersama-sama dengan eceng gondok.
Tanaman dengan nama ilmiah Limnocharis flava ini termasuk sayuran dan biasanya dimasak dengan cara ditumis.
BACA JUGA: 7 Cara Agar Biji Tanaman Tersebar Jauh
Bedanya dengan eceng gondok adalah tanaman ini tidak mengapung di air dan terbenam dalam lumpur.
Selain itu, mahkota bunga tanaman genjer berwarna kuning dan kelopak bunga berwarna hijau.
Selain mengandung serat yang baik untuk pencernaan, genjer juga memiliki kandungan protein 1,7 gram, karbohidrat 7,7 gram, kalsium 62 gram, fosfor 33 miligram, dan zat besi 2,1 miligram.
Manfaat sayur genjer untuk kesehatan adalah menambah nafsu makan, mencegah terjadinya sembelit, melancarkan pencernaan, dan menguatkan tulang.
BACA JUGA: 6 Fakta Unik Kebun Raya Bogor
Namun, jika jumlahnya terlalu banyak genjer dapat menjadi gulma yang mengganggu sawah.
Penulis | : | Felixia Amanda |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR