Bobo.id – Instagram adalah salah satu aplikasi yang banyak digunakan.
Aplikasi ini memang seru, kita bisa berbagi foto, video, dan pesan lewat DM.
O iya, Instagram sedang mempersiapkan fitur baru lagi, nih.
Namanya fitur Usage Insight. Seperti apakah fiturnya?
BACA JUGA: Tetap Aman Saat Bermain di Media Sosial
Mengetahui Waktu Pakai Instagram
Fitur Usage Insight adalah fitur untuk mengetahui waktu pakai Instagram.
Dengan fitur ini, kita akan tahu berapa lama waktu yang kita pakai untuk menggunakan Instagram.
BACA JUGA: Kenapa Harus Mengontrol Penggunaan Media Sosial?
Membatasi Waktu Pakai Instagram
Menurut Kevin Systrom, fitur ini dibuat supaya pengguna instargam bisa membatasi waktu untuk menggunakan Instagram.
Dengan membatasi waktu menggunakan Instagram, mereka jadi punya waktu untuk berinteraksi secara langsung.
Jadi, waktu kita setiap harinya tidak terbuang dengan bermain media sosial saja.
BACA JUGA: Sekarang Instagram Stories Bisa Bertahan Lebih dari 24 Jam
Pengguna Sosial Media Jadi Pasif
Saat ini, banyak orang yang fokus menggunakan sosial media.
Hal itu membuat mereka jarang berinteraksi dengan orang di sekitarnya.
O iya, saat ini orang-orang juga lebih banyak menerima informasi dari sosial media.
Padahal, informasi yang ada di sosial media itu tidak semuanya benar, lo.
Karena alasan itu, fitur Usage Insight diciptakan oleh Instagram.
BACA JUGA: Tips dan Trik Kece dari Instagram
Masih Diuji Coba
Fitur ini masih dalam uji coba dan masih harus menerima perbaikan.
Sampai saat ini, pihak Instagram masih belum mengumumkan kapan fitur ini akan diluncurkan.
Semoga, fitur ini bisa segera diluncurkan, ya, teman-teman.
Sumber: Kompas.com/Yudha Pratomo, Foto: pexels.com
Penulis | : | willa widiana |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR