Bobo.id – Saat bermimpi, biasanya kita tidak sadar dengan apa yang kita lakukan.
Banyak juga kejadian lucu dan aneh saat orang sedang bermimpi.
Misalnya, mimpi sambil berbicara, tertawa, menangis, bahkan mimpi sambil berjalan.
Tidur sambil berjalan terkadang cukup membahayakan.
Ada yang bilang, kita tidak boleh membangunkannya.
Benar atau tidak, ya?
BACA JUGA : Sering Lihat Adik Bayi Senyum Saat Tidur? Inilah Penjelasan Ilmiahnya
Penyebab Tidur Berjalan
Orang yang tidur dan bermimpi sambil jalan, terjadi karena ada bagian otak mereka yang sudah beristirahat, sementara bagian lain masih terjaga dan tidak ikut ‘tertidur’.
Nah, karena keadaan yang tidak seimbang ini, otak kita pun cukup aktif memerintahkan tubuh untuk bergerak.
Namun, tidak cukup sadar untuk terbangun sepenuhnya.
Biasanya ini terjadi karena kita kurang tidur atau tubuh sedang kurang sehat.
BACA JUGA : Kenapa Kita Tidak Bisa Mengingat Mimpi yang Terjadi Saat Kita Tidur?
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR