Selain Gula, Konsumsi Garam Juga Harus Diperhatikan, Berapa Jumlahnya, ya?

By Tyas Wening, Senin, 4 November 2019 | 10:30 WIB
Ilustrasi garam. (Pixabay)

Bobo.id - Konsumsi gula berlebih diketahui tidak baik untuk tubuh, teman-teman. Salah satu akibatnya adalah kita bisa mengalami kenaikan berat badan.

Hal ini disebabkan karena mengonsumsi gula terlalu banyak sama dengan tubuh mendapatkan terlalu banyak kalori.

Nah, asupan kalori yang tidak sesuai dengan kebutuhan tubuh nantinya akan disimpan sebagai lemak oleh tubuh.

Lemak yang menumpuk inilah yang kemudian menyebabkan kenaikan berat badan, teman-teman.

Baca Juga: Sama seperti Dehidrasi, Kebanyakan Minum Air Juga Berbahaya bagi Tubuh

Namun, tidak hanya konsumsi gula berlebihan saja, nih, yang berbahaya bagi tubuh.

Konsumsi garam, yang merupakan bumbu penyedap makanan yang umum juga berbahaya, lo, jika dikonsumsi berlebihan dan tidak sesuai porsinya.

Yuk, cari tahu berapa batas konsumsi aman garam untuk tubuh setiap harinya dan apa dampaknya kalau berlebihan mengonsumsi garam!