Anak-Anak Juga Bisa Punya Kolesterol Tinggi, Apa Tanda Kadar Kolesterol Tinggi di Tubuh?

By Avisena Ashari, Sabtu, 7 Maret 2020 | 14:00 WIB
Ilustrasi gorengan (Pixabay)

Makanan yang tinggi lemak jenuh dan lemak trans juga bisa meningkatkan produksi kolesterol dari hati, misalnya seperti gorengan.

Beberapa makanan yang mengandung kolesterol misalnya, kuning telur, daging, unggas, makanan laut, dan produk olahan susu. Bahan makanan dari tumbuhan tidak mengandung kolesterol.

Bukan berarti kita tidak boleh makan makanan yang mengandung kolesterol, kok. Hanya saja perlu diperhatikan asupannya supaya tidak berlebihan.

Selain itu, kadar kolesterol bisa tinggi karena faktor keturunan, misalnya ada anggota keluarga lain yang memiliki riwayat kondisi kolesterol tinggi.

Kondisi obesitas yang disebabkan oleh pola makan yang kurang baik dan jarang berolahraga.

Nah, menjaga kadar kolesterol sesuai dengan batas normal penting bagi anak-anak karena kolesterol yang tinggi bisa meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke ketika kita dewasa.

Baca Juga: Sama-Sama Dibutuhkan Tubuh, Apa Bedanya Kolesterol Baik dan Kolesterol Jahat?

Kita lihat video ini, yuk!