Mudah Dilakukan dan Punya Beragam Manfaat untuk Tubuh, Coba Mulai Lakukan Jalan Kaki Selama 30 Menit Sehari!

By Tyas Wening, Selasa, 2 Juni 2020 | 18:00 WIB
Jalan kaki selama 30 menit sehari memberikan berbagai manfaat (Pixabay)

Membuat Tidur Lebih Nyenyak

Olahraga secara teratur terbukti bisa membantu tidur kita di malam hari menjadi lebih nyenyak.

Tidak perlu melakukan olahraga berat, berjalan kaki saja juga sudah bisa membuat tidur kita di malam hari lebih nyenyak, lo.

Berjalan kaki membuat tidur lebih nyenyak karena berjalan kaki secara alami bisa meningkatkan efek melatonin, yaitu hormon tidur.

Baca Juga: Sering Dialami Banyak Orang, Ternyata Ini Penyebab Leher Terasa Sakit saat Bangun Tidur!

Memperbaiki Sistem Pencernaan

Kalau sistem pencernaan teman-teman kurang lancar, seperti susah buang air besar, cobalah rutin berjalan kaki selama minimal 30 menit sehari.

Dengan berjalan kaki secara rutin 30 menit setiap hari, maka bisa membantu pencernaan lebih lancar.

Saat berjalan kaki, tubuh kita akan bergerak, yang juga membantu meningkatkan pergerakan usus, sehingga melancarkan pencernaan.

Baca Juga: Mudah Stres Selama Pandemi? 4 Makanan Sehat Ini Bisa Bantu Meningkatkan Suasana Hatimu!

Meski sederhana, ternyata berjalan kaki yang dilakukan cukup 30 menit sehari punya beragam manfaat untuk tubuh, ya, teman-teman.

Di masa karantina mandiri karena pandemi global Covid-19, teman-teman bisa kok, berjalan kaki di dalam rumah, di halaman, atau di sekitar rumah.

Kegiatan ini juga bisa dilakukan sambil berjemur di bawah sinar matahari. Jangan lupa juga untuk selalu gunakan masker, ya.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com

Tonton video ini juga, yuk!