Ganti Camilan Juga Bisa Bantu Penuhi Kebutuhan Serat, Ketahui Cara Konsumsi Makanan untuk Penuhi Kebutuhan Serat, yuk!

By Tyas Wening, Selasa, 14 Juli 2020 | 19:00 WIB
Makan buah jadi salah satu cara penuhi kebutuhan serat (Pxhere)

1. Ganti Camilan dengan yang Lebih Sehat

Selain makanan utama berupa nasi, sayur, dan lauk pauk, biasanya kita akan ngemil atau makan camilan di sela-sela waktu makan.

Biasanya, camilan apa yang teman-teman konsumsi? Ada berbagai camilan asin maupun manis yang menarik, seperti permen, keripik, kue kering, maupun makanan camilan lainnya.

Nah, agar camilan juga bisa memenuhi kebutuhan serat tubuh, kita bisa mulai menggantinya dengan camilan yang lebih sehat.

Seperti keripik sayuran, biji-bijian, maupun kacang-kacangan yang kaya akan kandungan serat.

Baca Juga: Hanya Rutin Minum Air Hangat Tiap Hari, Tubuhmu Bisa Merasakan 4 Manfaat Tak Terduga Ini

2. Konsumsi Buah-buahan

Berbagai jenis buah, seperti pepaya dikenal sebagai buah dengan jumlah serat yang tinggi dan baik untuk pencernaan.

Konsumsi buah memang baik untuk memenuhi kebutuhan serat harian kita. Namun perhatikan cara mengonsumsinya, teman-teman.

Agar kebutuhan serat tetap terpenuhi, sebaiknya konsumsi buah utuh dan bukan membeli buah potong yang sudah dikemas.

Selain hindari buah potong, hindari juga konsumsi jus buah, karena proses memblender buah membuat kandungan seratnya jadi hilang.

Pastikan juga buah yang akan dikonsumsi dalam keadaan segar dan bersih, ya, teman-teman.

Baca Juga: Dua Bahan Beracun Ini Justru Dijadikan Makanan di Jepang, Apa Saja, ya?