Meski Lelah, Jangan Langsung Duduk Setelah Berlari, Cari Tahu Alasan dan Akibatnya!

By Tyas Wening, Selasa, 21 Juli 2020 | 18:30 WIB
Setelah berlari, jangan langsung duduk (MaxPixel's contributors)

Hal ini disebabkan karena tubuh manusia membutuhkan waktu secara bertahap untuk mengembalikan detak jantung kembali ke normal setelah memompa darah dengan cepat.

Untuk itu, melakukan pendinginan dan peregangan sebelum berolahraga penting dilakukan, lo, teman-teman.

Dua hal ini penting dilakukan sebelum olahraga agar tubuh tidak mengalami cedera ketika berolahraga.

Pendinginan yang bisa teman-teman lakukan adalah dengan cara berjalan kaki selama sepuluh sampai 20 menit sebelum kita benar-benar berhenti lari untuk duduk.

Baca Juga: Daging Mengandung Protein yang Baik untuk Tubuh, tapi Ternyata Bisa Timbulkan Penyakit Berbahaya Jika Dimakan Terlalu Banyak!

Berjalan kaki setelah berlari akan membuah tubuh masih memompa darah melalui otot-otot yang terpakai untuk berjalan.

Selain itu, berjalan juga akan membantu tubuh membersihkan sisa-sisa metabolisme tubuh yang berlebihan ketika berolahraga.

Dengan tetap bergerak setelah berlari, jantung juga pelan-pelan akan menurunkan tekanan darah sehingga dapat kembali ke normal.

Selain Lari, Ada Berbagai Olahraga High Impact Lainnya

Selain olahraga lari, jogging, dan sprint, olahraga berjenis high impact banyak jenis atau macamnya, lo, teman-teman.

Baca Juga: Main Handphone di Dalam Mobil Bikin Pusing Bahkan Mual, Ternyata Ini Sebabnya

Lompat tali, jumping jacks atau melompat sambil menepukkan tangan, maupun squat jumps atau jongkok kemudian melompat juga merupakan olahraga high impact.

Meskipun olahraga berjenis high impact ini bisa membakar lebih banyak kalori, tapi sebaiknya olahraga ini tidak dilakukan setiap hari.

Alasannya, karena dengan melakukan olahraga ini, maka peluang mengalami cedera akan lebih besar.

Selain itu, pembebanan ekstra di lutut, pergelangan kaki, dan pinggul juga tidak baik untuk tubuh kita karena mendapatkan lebih banyak tekanan.

Yuk, tonton video ini juga!

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com