Selama Ini Kita Salah! Ternyata Mencuci Ayam Sebelum Dimasak Justru Bisa Bahayakan Kesehatan, Ini Cara Mencucinya yang Tepat

By Sarah Nafisah, Rabu, 26 Mei 2021 | 15:00 WIB
Bahaya mencuci ayam mentah. (freepik/mrsiraphol)
 

Ciri-Ciri Ayam yang Masih Segar

Sebelum mencuci daging ayam, ketahui juga jenis daging ayam yang sudah tak segar.

Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah penampilan warna kulitnya.

Kulit ayam sehat berwarna kuning muda segar, sedangkan kulit ayam yang sudah tak segar biasanya berwarna putih kelabu dan kusam.

Selain warna, tekstur kulit juga bisa membedakan mana daging ayam segar dan yang tidak segar.

Kulit ayam sehat ketika diraba akan terasa halus dan lembut dengan lubang pori bekas cabutan bulu yang menutup rapat.

Baca Juga: 4 Menu Lauk Ayam Goreng untuk Makan Malam, Ada Ayam Goreng Air Kelapa dan Ayam Goreng Saus Madu

Sementara kulit ayam yang sudah tidak segar terasa kasar saat diraba dan nampak pori-pori bekas cabutan yang tidak menutup rapat.

Selain itu, kita juga bisa melihat ayam yang segar dari warna dagingnya.

Ayam yang masih segar maka warna dagingnya merah muda segar karena darah keluar maksimal.

Sementara ayam yang sudah tidak segar biasanya berwarna merah tua kecokelatan karena darah sudah tidak lagi keluar dengan maksimal.

Selain itu, ketika ditekan maka permukaan daging ayam segar akan lentur elastis dan kembali ke posisi normal.

Sedangkan yang tidak segar, dagingnya cenderung cekung atau lebam serta tidak elastis atau tidak kembali ke posisi semula.

(Penulis: Raka)

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com