Jangan Lagi Keseringan Makan Junk Food, Efeknya Bisa Sebabkan Tubuhmu Alami 5 Bahaya Ini

By Sarah Nafisah, Selasa, 15 Juni 2021 | 14:00 WIB
Bahaya terlalu sering makan junk food (Photo by Caleb Oquendo from Pexels)

4. Sembelit

Serat makanan berperan penting dalam sistem pencernaan. Serat membantu menjaga saluran pencernaan bekerja dengan baik karena bantu melancarkan pembuangan limbah makanan.

Serat juga bisa membantu menurunkan kolesterol dan menjaga kadar gula darah tetap normal.

Sayangnya junk food merupakan makanan yang minim atau bahkan nyaris tidak berserat.

Karena itu keseringan makan junk food bisa membuat sistem pencernaan terhambat. Pada akhirnya kita mengalami sembelit.

Baca Juga: Hati-Hati, 5 Bahaya Ini Mengintai Tubuh Jika Sering Lewatkan Waktu Sarapan, Salah Satunya Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung

5. Meningkatkan Risiko Obesitas

Tahukan kamu kalau junk food minim sekali kandungan nutrisi, tapi tinggi garam, kalori, dan lemak.

Semakin banyak kalori dan lemak yang kita konsumsi, makan semakin besar pula risiko kita mengalami kenaikan berat badan hingga obesitas.

Seperti yang kita tahu obesitas bisa menjadi salah satu faktor penyakit kronis, seperti jantung dan diabetes.

Nah, itu tadi lima bahaya keseringan mengonsumsi junk food. Mulai sekarang kita beralih pada menu makanan yang sehat dan bergizi seimbang, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.