5 Resep Mengolah Tempe, Mulai dari Rempeyek Tempe hingga Tempe Goreng Kencur

By Thea Arnaiz, Minggu, 27 Juni 2021 | 09:00 WIB
Tempe sangat mudah diolah untuk berbagai macam masakan. (Gambar oleh Dian A. Yudianto dari Pixabay )

Orek tempe rebon (sajiansedap)

Orek Tempe Rebon

Bahan: 250 gram tempe, potong panjang, goreng, tiriskan 25 gram rebon, goreng, tiriskan 6 butir bawang merah, iris 2 siung bawang putih, iris 1 lembar daun salam 1 cm lengkuas, memarkan 2 buah cabai hijau besar, iris serong 2 sendok teh kecap manis 1/2 sendok teh garam 1/2 sendok makan gula merah 75 ml air 2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Orek Tempe Rebon:

Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, dan lengkuas sampai harum.

Tambahkan cabai hijau. Aduk sampai layu.

Masukkan tempe dan rebon. Bubuhi kecap manis, garam, dan gula. Aduk rata.

Tuang air. Masak sampai matang dan meresap.