Bobo.id - Teman-teman, kita cari tahu berita apa saja yang populer di situs Bobo.id pada Kamis, 4 November 2021, yuk!
Ada berita tentang bahaya menggunakan tusuk gigi untuk bersihkan makanan hingga cara membuat bakwan renyah tahan lama.
Baca Juga: BERITA POPULER: 4 Bahan untuk Bersihkan Minyak Goreng, hingga Fakta Unik Buaya
1. Bisa Infeksi hingga Merusak Gusi, Jangan Lagi Pakai Tusuk Gigi untuk Bersihkan Sisa Makanan di Gigi! Ini Penjelasannya
Beberapa orang biasanya akan membersihkan sisa makanan di sela-sela gigi menggunakan tusuk gigi.
Ujung tusuk gigi yang runcing dan berukuran kecil membuat sisa makanan di sela gigi bisa diambil dengan mudah.
Meski bisa membantu untuk mengambil makanan dengan cepat, sebaiknya kita mulai hentikan menggunakan tusuk gigi, nih, teman-teman.
Sebab, penggunaan tusuk gigi terlalu sering ini ternyata bisa menimbulkan berbagai dampak bagi mulut, terutama untuk gusi.
Ketahui apa saja dampak berbahaya dari menggunakan tusuk gigi dan bagaimana caranya membersihkan makanan di sela gigi tanpa menggunakan tusuk gigi, yuk!
Simak penjelasan lengkapnya di sini.
2. Bisa Berdampak Buruk untuk Mata, Jangan Lagi Konsumsi 5 Makanan dan Minuman Ini Secara Berlebihan
Mata adalah salah satu organ penting pada tubuh manusia.
Mata membuat kita bisa mengetahui keadaan sekitar dan membuat kita lebih waspada terhadap bahaya. Karena itu, penting untuk kita menjaga kesehatan mata.
Salah satu caranya adalah dengan menjaga asupan makanan dan minuman.
Sebaiknya hindari mengonsumsi makanan dan minuman yang bisa berdampak buruk terhadap mata, apalagi mengonsumsinya berlebihan.
Apa saja makanan dan minuman yang bisa berdampak buruk terhadap mata? Penjelasan lengkapnya bisa kamu baca di artikel ini.
Baca Juga: Variasi dan Kombinasi Gerak Dasar Lokomotor, Non Lokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Rounders
3. Tak Kalah Enak dari Buatan Pedagang, Ini Rahasia Gorengan Bakwan Bisa Renyah Tahan Lama, Hanya Perlu 5 Langkah
Saat cuaca sedang dingin seperti sekarang, paling enak menyantap camilan hangat seperti bakwan goreng.
Jika biasanya kita membeli bakwan di tukang gorengan, kali ini coba buat bakwan sendiri di rumah, yuk!
Tak perlu khawatir hasilnya tak sama seperti yang dijual oleh pedagang, karena Bobo punya rahasianya.
Berikut tips membuat gorengan bakwan agar renyah tahan lama. Yuk, simak caranya di sini!
4. Jangan sampai Disepelekan, Ini 5 Penyebab Nyeri di Wajah Sebelah! Sakit Kepala hingga Kanker Mulut
Teman-teman pernah mengalami nyeri di wajah, tapi hanya di sebelah wajah? Ternyata ada beberapa penyebabnya, nih, teman-teman.
Jangan sampai kita menyepelekannya, karena ini terkait dengan kesehatan. Penyebabnya pun beragam, dari yang ringan hingga yang berat.
Apa saja penyebabnya? Informasi selengkapnya bisa teman-teman baca di artikel ini.
Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 6, Apa yang Dapat Kita Lakukan terhadap Sampah di Rumah?
5. Hati-Hati Kusam dan Berjamur, Ini 5 Tips Membersihkan Peralatan Dapur yang Terbuat dari Kayu
Peralatan dapur yang sering sering kita gunakan bisa juga berasal dari material kayu.
peralatan dapur yang terbuat dari kayu biasanya membutuhkan cara membersihkan khusus agar tetap awet dan tidak mudah kusam.
Oleh karena itu, kita harus tahu cara membersihkannya dengan tepat. Lalu, bagaimana sebaiknya kita membersihkan peralatan kayu ini?
Simak, tips berikut ini dan lakukan pada peralatan kayu di rumah.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.