2. Dada Ayam
Saat malam hari, teman-teman masih boleh makan ayam, lo.
Meski begitu makanlah bagian dada ayam yang tidak mengandung banyak lemak.
Lalu olah dengan cara selain digoreng, agar tidak ada minyak berlebih yang dikonsumsi pada malam hari.
3. Ikan
Selain ayam, teman-teman juga bisa menyantap beberapa jenis ikan pada malam hari.
Ikan seperti tuna, salmon, atau makarel bisa menjadi pilihan menu makan malam yang sehat.
Bahkan makanan ini bisa membantu mempercepat pelepasan hormon serotonin dalam tubuh.
Hormon ini berfungsi sebagai pembawa pesan antar sel dalam otak.
Selain itu, hormon ini memiliki fungsi untuk memperbaiki suasana hati.
Baca Juga: Jangan Lagi Keliru, 3 Makanan dan Minuman Ini Sering Dianggap Sehat Padahal Sebaliknya
4. Sayuran atau Buah-buahan
Menu lain yang bisa teman-teman coba adalah buah atau sayur.
Buah dan sayur adalah jenis makanan yang memiliki banyak kandungan vitamin dan mineral.
Teman-teman bisa mengolah keduanya menjadi salad atau mengolah sayuran menjadi sup hangat.
Nah, itu tadi menu makanan yang sebaiknya dihindari pada malam hari.
Teman-teman harus mengurangi makan makanan berminyak dan pedas pada malam hari, ya.
(Penulis: Nabilla Tashandra/Amirul Nisa)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.