Waspada! Ini 6 Gangguan Kesehatan yang Sering Muncul saat Puasa, Salah Satunya Radang Tenggorokan

By Niken Bestari, Rabu, 6 April 2022 | 16:00 WIB
Radang tenggorokan adalah salah satu gangguan kesehatan yang biasanya muncul saat berpuasa. (Cottonbro from Pexels)

4. Mual

Mual adalah gangguan kesehatan yang sering muncul saat puasa.

Penyebab mual bisa bermacam-macam, yakni dehidrasi, kekurangan nutrisi, gula darah turun, hingga naiknya asam lambung.

Mual bisa dicegah bersamaan dengan mencegah gangguan lainnya, yakni mencukupi kebutuhan cairan, nutrisi, dan tidur cukup selama puasa.

5. Diare

Baca Juga: Sulit Mengatur Jam Tidur saat Berpuasa? Ini Jam Tidur yang Dianjurkan saat Puasa

Selain itu, gangguan kesehatan saat puasa yang sering muncul adalah diare.

Diare biasanya disebabkan oleh pilihan makanan yang salah saat berbuka dan saat sahur.

Makanan pedas yang dikonsumsi saat sahur atau berbuka puasa adalah penyebab utama diare.

Selain itu, kebersihan  juga berpengaruh, teman-teman.

Lebih baik hindari menyantap jajanan sembarangan saat berbuka puasa dan selalu ingat mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir sebelum makan, ya!

6. Radang Tenggorokan