Macam-Macam Teknik Dasar Renang Gaya Dada, Materi PJOK Kelas 5 SD

By Niken Bestari, Selasa, 31 Mei 2022 | 13:00 WIB
Macam-macam teknik dasar renang gaya dada yang harus dikuasai. (Pixabay)

Berikut adalah latihan gerakan lengan gaya dada:

- Kedua lengan sejajar dengan bahu lurus ke depan dan seluruh jari-jari tangan rapat.

- Muka berada di menelungkup di permukaan air.

 Baca Juga: Renang Gaya Dada: Kombinasi dan Koordinasi Gerakan Renang Gaya Dada

- Kemudian, kedua tangan sama-sama bergerak membuka ke sisi kanan dan kiri. Tangan tak boleh ditekuk dan harus tetap lurus.

- Kedua tangan bergerak di dalam air ke sisi samping masing-masing.

- Ketika tangan sudah di belakang, maka kedua tangan diluruskan kembali ke depan. Gerakan membuka tangan ke samping kanan dan kiri ini dilakukan secara berulang ulang untuk gaya dorong ke depan.

4. Gerakan Pengambilan Napas

Dalam renang gaya dada, sda dua tahapan untuk melakukan gerakan pengambilan napas dalam renang gaya dada, yaitu sikap awal dan gerakan pernapasan.

Sikap awal yang pertama dilakukan adalah berdiri di kolam dangkal terlebih dulu, lalu bungkukkan tubuh rata dengan air. Kemudian muka menghadap ke depan diantara kedua lengan yang diluruskan ke depan.

Pada tahap kedua, posisi kepala saat bernapas adalah dengan mengangkat kepala ke atas sehingga mulut sejajar dengan permukaan air.

Hal ini dimungkinkan karena waktunya bersamaan dengan saat kedua lengan menekan air ke bawah dan mendorong air ke dalam.

Nah, itulah empat macam teknik dasar yang harus dikuasai oleh perenang gaya dada.

----

Kuis!

Gerakan apa yang harus pertama dikuasai dalam renang gaya dada?

Petunjuk: Cek halaman 2!

Tonton video ini juga, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.