11 Buah yang Mengandung Vitamin B, dari Nanas hingga Alpukat

By Thea Arnaiz, Jumat, 17 Juni 2022 | 18:30 WIB
Salah satunya buah persik, inilah berbagai macam buah yang mengandung vitamin B. (Foto oleh Mark Stebnicki)

Jeruk pomelo atau lebih dikenal sebagai jeruk bali adalah jenis jeruk lainnya yang mengandung vitamin B.

Bahkan, kandungan jenis vitamin B jeruk ini meliputi riboflavin, niacin, hingga folat yang menyehatkan jantung. 

3. Kumkuat 

Jeruk kumkuat dapat teman-teman makan dengan kulitnya dan mengandung vitamin B tiamin dan fiboflavin. Sehingga, kesehatan saraf tetap terjaga dan mengubah karbohidrat menjadi energi. 

4. Nanas 

Baca Juga: Mengenal Zat Pengatur pada Makanan Sehat, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD

Selain jeruk, ada buah nanas yang mengandung vitamin B jenis thiamin. Vitamin B jenis ini dapat meningkatkan daya pikir, sehingga mempertajam ingatan kita. 

5. Persik 

Selanjutnya, ada buah persih yang mempunyai warna kulit merah muda dan kuning, serta dilapisi oleh bulu halus.

Dalam buah persik, terdapat kandungan vitamin B jenis niasin yang menjaga fungsi saraf. Sehingga, bisa menjalankan perintah dengan baik. 

6. Semangka 

Buah semangka yang mengandung banyak air juga ada vitamin B yang bermanfaat.