Bobo.id - Teman-teman tentu sudah tidak asing dengan sayuran bernama terong.
Bahkan tentu sering menemukan terong dengan dua warna berbeda, yaitu terong ungu dan terong hijau.
Dua jenis sayuran ini sama-sama bernama terong, tapi ternyata keduanya berbeda, lo.
Tentu bukan hanya warna saja yang membedakan tapi juga beberapa hal lainnya.
Lalu apa perbedaan terong ungu dan terong hijau?
Selain warna, terong ungu dan terong hijau memiliki perbedaan kandungan, rasa, hingga manfaat kesehatan.
Apakah teman-teman penasaran? Bila iya, mari simak penjelasan berikut ini!
Penampilan
Terong hijau memiliki kulit hijau keputihan dan daging putih dengan biji kecil yang terkandung di dalamnya.
Jenis terong ini juga memiliki kulit yang tipis sehingga lebih mudah dikupas.
Sementara itu, terong ungu memiliki kulit ungu cerah dan daging putih atau ungu dengan biji yang sedikit lebih besar.
Baca Juga: Bisa Bikin Perut Kembung, Ketahui 6 Sayuran yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Setiap Hari, Apa Saja?