Untuk Generasi Sehat, Menu Makanan Sehat Penting Dikonsumsi, Apa Saja?

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 14 Desember 2023 | 10:40 WIB
Makanan sehat untuk generasi sehat. (freepik)

Tak hanya itu, konsumsi gula yang terlalu banyak juga bisa memicu peradangan di tubuh kita, lo.

Kalau teman-teman batuk setelah minum es, itu bukan karena esnya, tapi bisa jadi karena gulanya yang terlalu banyak.

Bayangkan saja, dalam satu bubble tea, itu kandungan atau kadar gulanya sekitar 6 - 13 sendok teh gula!

Padahal, aturan yang baik untuk konsumsi gula harian hanya di angka enam sendok teh gula, teman-teman. 

Kalau kita minum bubble tea, tiba-tiba energi akan melonjak. Saat gulanya menurun, kita akan mengantuk.

Oleh karena itu, mulai sekarang, sebisa mungkin untuk mengurangi konsumsi gula agar bisa lebih sehat, ya.

Tubuh Harus Terhidrasi

Selain asupan makanan dalam tubuh, hal lainnya yang tak kalah penting adalah cairan di dalam tubuh kita.

Tahukah teman-teman? Ternyata mengantuk di sekolah juga bisa disebabkan karena kurang minum air.

Ketika tubuh kurang cairan atau dehidrasi, maka pembuluh darah akan lebih kecil sehingga mudah mengantuk.

Agar lebih fokus saat belajar dan tidak mudah mengantuk, sebisa mungkin minum air putih yang cukup, ya.

Baca Juga: Aku Sehat dan Berprestasi, Mengenal Apa Itu

Lihat sesi live lengkapnya di sini, ya!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023