Bikin Sulit Tidur, Ini 5 Buah yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi di Malam Hari

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 11 September 2024 | 17:30 WIB
Buah yang sebaiknya tidak dikonsumsi sebelum tidur. (Pexels/Free Stocks)

Nanas mengandung asam yang tinggi. Asam ini bisa memicu rasa panas di perut yang biasa disebut dengan heartburn.

Asam dari nanas bisa naik ke tenggorokan saat kita berbaring dan bisa bikin tidur jadi terganggu, teman-teman.

2. Sitrus

Buah-buahan sitrus, seperti jeruk, lemon, dan jeruk nipis, sering kali menjadi pilihan favorit karena rasanya yang segar.

Sama seperti nanas, buah sitrus itu tinggi asam. Asam bisa naik ke tenggorokan saat tidur dan bisa bikin heartburn.

Rasa panas yang muncul di dada dan tenggorokan ini bisa sangat tidak nyaman dan bikin kita terbangun tengah malam.

Kondisi tubuh yang alami heartburn juga bisa mengganggu tidur dan bikin kita merasa lelah keesokan harinya.

Bagi teman-teman yang memiliki riwayat asam lambung atau GERD, hindari konsumsi buah sitrus di malam hari, ya.

3. Semangka

Perlu diketahui, semangka mengandung lebih dari 90% air. Ini menjadikannya buah dengan kandungan air tinggi.

Ketika teman-teman makan semangka di malam hari, tubuh kita akan menerima banyak cairan tambahan, nih.

Baca Juga: Perbedaan Buah Naga Merah dan Buah Naga Putih, Lebih Sehat yang Mana?