Apa Saja yang Dapat Kita Lakukan untuk Mencapai Gizi Seimbang?

By Grace Eirin, Minggu, 13 Oktober 2024 | 11:00 WIB
Cara memenuhi kebutuhan gizi seimbang dalam kehidupan sehari-hari. (Pixabay)

Bobo.id - Setiap makhluk hidup, khususnya manusia, membutuhkan gizi untuk mendukung proses pertumbuhan dan perkembangan. 

Apa yang dimaksud dengan gizi? 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, gizi adalah zat makanan pokok yang diperlukan bagi pertumbuhan dan kesehatan badan. 

Sedangkan menurut World Health Organization (WHO), gizi yaitu bagian penting dari kesehatan dan perkembangan tubuh. 

Gizi berkaitan dengan peningkatan kesehatan bayi, anak dan ibu, sistem kekebalan tubuh yang kuat, risiko penyakit tidak menular, dan umur panjang. 

Yap, itulah pentingnya memenuhi kebutuhan gizi tubuh kita setiap hari. 

Tapi, bagaimana dan cara apa saja yang dapat dilakukan untuk mencapai gizi seimbang, Bo?

Yuk, cari tahu bersama!

Gizi Seimbang

Sebelum kita mencari tahu cara mencapai gizi seimbang, sebaiknya kita harus memahami apa itu gizi seimbang terlebih dahulu. 

Menurut Kementerian Kesehatan RI, gizi seimbang adalah susunan asupan sehari-hari yang jenis dan jumlah zat gizinya sesuai dengan kebutuhan tubuh. 

Baca Juga: Antara Susu Gandum dan Susu Sapi, Lebih Sehat Mana? Ini Penjelasannya