Dengan begitu, bahan bakar untuk memasak jadi lebih hemat. Rupanya, potongan yang kecil ini juga sesuai jika dimakan menggunakan sumpit.
Sekitar tahun 500 Masehi, sumpit mulai tersebar ke berbagai wilayah Asia, deh. Terutama negara yang berdekatan dengan Tiongkok.
Sumpit Tiongkok yang digunakan untuk makan disebut dengan kuaizi.
Di Tiongkok, ada sumpit yang bentuknya seperti persegi panjang dan ukurannya panjang. Ada juga yang bentuknya seperti tabung yang panjang dan agak lebar.
Baca Juga : Makanan Khas Tiongkok, Ayam Kung Pao Tercipta Secara Tidak Sengaja
Sumpit Tiongkok yang panjang ini memudahkan anggota keluarga saat makan bersama, lo.
Jadi sumpit diletakkan di tengah meja, agar semua orang mudah mengambil lauk pauk.
Ujung sumpit Tiongkok biasanya tumpul dan seringkali terbuat dari bambu.
Ada juga sumpit yang dibuat dari kayu, tulang, bahkan batu zamrud.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Quartz,History,Kompas |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR