Spons Piala Neptunus
Teman-teman pasti tahu tokoh kartun SpongeBob Squarepants, kan? Seperti namanya, SpongeBob adalah spons laut, teman-teman.
Tahukah teman-teman? Pada 1822, ditemukan jenis spons laut berukuran besar yang dinamakan Neptune's Cup Sponge atau Spons Piala Neptunus.
Spons laut ini berukuran sangat besar, yaitu hingga satu meter, baik tinggi maupun diameternya, lo.
Spons piala neptunus pertama kali ditemukan di perairan Singapura, tapi dengan cepat mengalami kepunahan dan tidak terlihat lagi pada 1870an sampai 1908.
Baca Juga: Beruk Mentawai, Hewan Endemik Mentawai yang Hidup Berkelompok
Penyebabnya ternyata karena banyak orang yang mengoleksi spons berukuran besar ini sebagai tempat atau bak mandi anak-anak.
Akibatnya, banyak kolektor yang memanen spons ini hingga akhinya pada 1990an, spons piala neptunus kembali ditemukan di Australia.
Saat ini, spons piala neptunus kembali ada di lepas pantai Singapura selatan, tapi ukurannya tidak sebesar spons yang pernah ditemukan sebelumnya.
Spons piala neptunus yang ditemukan saat ini hanya berdiameter 30 sentimeter saja, teman-teman.
Karena itu, peneliti berencana melakukan penelitian pada spons ini untuk mengetahui bagaimana mereka tumbuh dan bagaimana cara melestarikannya.
Selain tiga hewan yang sudah Bobo sebutkan di atas, masih ada tiga hewan lain yang dianggap sudah punah tapi ternyata masih bisa kita temui, lo.
Tonton video ini juga, yuk!
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Source | : | Scientific American,Scishow |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR