3. Melatih Otak
Meningkatkan kemampuan daya ingat otak secara alami juga bisa dilakukan dengan cara melatih otak atau melakukan latihan otak.
Cara ini akan membantu untuk melatih kemampuan kognitif dengan cara yang menyenangkan.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melatih otak dengan menggunakan permainan, nih.
Misalnya seperti mengerjakan teka-teki silang, melakukan permainan mengingat kata, bermain puzzle, atau beberapa jenis game yang ada di smartphone.
Baca Juga: Ingin Berolahraga di Pagi Hari, Sebaiknya Sarapan Lebih Dulu atau Tidak, ya?
4. Kurangi Konsumsi Karbohidrat Sederhana
Karbohidrat yang kita konsumsi setiap hari bukan hanya nasi saja, lo. Ada beragam makanan yang merupakan bentuk dari karbohidrat.
Kue, biskuit, roti tawar merupakan beberapa jenis makanan yang juga adalah sumber karbohidrat, yaitu karbohidrat sederhana atau karbohidrat halus.
Berbagai jenis makanan ini disebut sebagai karbohidrat sederhana karena indeks glikemiknya yang tinggi.
Jumlah indeks glikemik yang tinggi menyebabkan jenis karbohidrat ini dapat dengan mudah dicerna tubuh dan menyebabkan terjadinya lonjakan kadar gula darah.
Baca Juga: Pernah Alami Mimpi Buruk saat Demam Tinggi? Ternyata Suhu Tubuh Bisa Pengaruhi Kerja Otak
Akibat yang ditimbulkan dari konsumsi karbohidrat sederhana ini mirip dengan kalau kita mengonsumsi gula dalam jumlah berlebih.
Konsumsi karbohidrat sederhana bisa menyebabkan penurunan daya ingat, termasuk memori atau ingatan jangka pendek dan jangka panjang.
Yuk, lihat video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR