Bobo.id - Setiap hari, kita mandi untuk menjaga tubuh tetap bersih, apalagi kita tinggal di negara tropis yang udaranya lembap.
Biasanya, teman-teman mandi menggunakan air dingin atau air hangat, nih?
Mungkin ada yang lebih suka mandi dengan air dingin agar merasa segar dan ada juga yang suka mandi dengan air hangat, terutama saat cuaca dingin.
O iya, ada pendapat yang menyebutkan bahwa mandi dengan air hangat sebaiknya tidak sering dilakukan karena punya dampak yang buruk bagi tubuh.
Apa benar begitu?
Benarkah Mandi dengan Air Hangat Tidak Baik untuk Tubuh?
Bersumber dari Healthline, mandi dengan air bersuhu tinggi bisa membuat kulit kering dan iritasi.
Jadi, yang tidak disarankan adalah mandi dengan air panas, atau air hangat yang suhunya terlalu tinggi.
Ahli menyebutkan air panas bisa membuat kerusakan pada sel keratin yang terdapat pada lapisan atas kulit.
Saat sel keratin rusak, maka bisa membuat kulit kering dan sel tidak bisa mengunci kelembapan.
Baca Juga: Bukan dengan Air Hangat, Mandi Pagi dengan Air Dingin Justru Datangkan Banyak Manfaat untuk Tubuh
Nah, kalau kita terlalu sering membiarkan kulit kering, maka bisa berisiko terinfeksi kuman dan menyebabkan produksi minyak berlebih.
Kulit yang kering memproduksi minyak yang banyak untuk menyeimbangkan kelembapan yang hilang.
Bagi orang dengan kondisi kulit tertentu seperti eksim sebaiknya tidak mandi dengan air hangat yang terlalu panas, karena bisa memperparah kondisi kulit.
Mengguyur rambut dan kepala dengan air hangat yang terlalu panas saat mandi juga bisa menghilangkan minyak alami dari kulit kepala dan bisa menyebabkan peradangan.
Jika air terlalu panas, ini juga bisa mencegah sampo tidak benar-benar terbilas bersih.
Selain itu, mandi dengan air hangat yang terlalu panas bisa membuat sel mast melepaskan histamine, sehingga membuat kulit gatal.
Mandi dengan air yang terlalu panas juga bisa meningkatkan tekanan darah.
Meski begitu, bukan berarti kita tidak bisa mandi dengan air hangat kok, teman-teman.
Rupanya, mandi air hangat juga ada manfaatnya.
Manfaat Mandi dengan Air Hangat
Mandi dengan air hangat bisa membuat otot rileks, teman-teman.
Air hangat bisa mengaktifkan sistem saraf parasimpatik yang membuat kita lelah, sehingga bisa rileks dan lebih mudah beristirahat.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Inilah Durasi yang Tepat untuk Mandi, Terlalu Singkat Justru Bisa Memicu Jamur
Uap dari air yang hangat juga bisa membantu melegakan pernapasan. Ini bisa membantu ketika kita sedang batuk, pilek, atau mengalami hidung tersumbat.
Kalau teman-teman suka mandi dengan air hangat, yang terpenting adalah suhu airnya jangan terlalu panas.
Oleh karena itu jika teman-teman memanaskan air untuk mandi, air itu harus dicampur dengan air dingin agar suhunya tepat dan tidak terlalu panas.
Jika mandi menggunakan pemanas air, maka aturlah agar air tidak terlalu panas.
Sebaiknya, setelah mandi air yang hangat kita memakai losion agar kulit kembali lembap dan tidak kering.
Baca Juga: Mandi Setelah Olahraga, Lebih Baik dengan Air Hangat atau Air Dingin?
Yuk, lihat video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Source | : | Healthline,Allure |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR