Bobo.id - Mungkin teman-teman pernah mendengar ada pendapat yang mengatakan bahwa kita harus minum air putih delapan gelas setiap harinya.
Atau mungkin ada yang pernah mendengar bahwa daging ayam harus dicuci sebelum diamsak agar bakterinya hilang.
Tapi ternyata hal-hal di atas ini termasuk mitos, teman-teman.
Nah, kali ini, coba kita cari tahu beberapa anggapan tentang makanan dan minuman yang sebenarnya kurang tepat, yuk!
Bersumber dari Livestrong, berikut ini beberapa mitos tentang makanan yang mungkin masih dipercaya, antara lain:
1. Mitos Minum Air Putih 8 Gelas Sehari
Air putih adalah salah satu asupan terpenting bagi tubuh, teman-teman.
Di tubuh, air berperan mengatur suhu tubuh, menjadi alat transportasi nutrisi, sampai membawa zat sisa keluar.
Tapi apa benar kita harus minum 8 gelas air setiap hari? Delapan gelas air itu hanya perkiraan secara umum saja, teman-teman.
Kebutuhan air setiap orang berbeda-beda tergantung pada usia, jenis kelamin, berat badan, aktivitas, iklim lingkungan tempat tinggal, dan yang lainnya.
Karenanya, kita sebaiknya minum air sesuai kebutuhan dan tidak kurang maupun lebih. Karena kekurangan dan berlebihan air sama-sama bisa menganggu fungsi tubuh.
Di samping itu, kita bisa memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan menambahkan makanan yang banyak mengandung air, seperti buah-buahan.
2. Mitos Permen Karet Membutuhkan 7 Tahun untuk Dicerna
Apakah kamu pernah menelan permen karet secara tidak sengaja? Ada yang bilang, permen karet yang tertelan itu baru bisa dicerna selama tujuh tahun.
Namun, ini tidak benar, teman-teman. Permen karet yang tidak sengaja kita telan tetap akan tercerna dengan proses yang sama dengan makanan lainnya.
Hanya saja, hal itu bisa berbahaya jika sering terjadi selama beberapa waktu karena akhirnya bisa menyumbat usus.
Kalau kamu hanya menelan permen karet tanpa sengaja sesekali dan tubuhmu sehat, ini tidak berbahaya, teman-teman.
Baca Juga: Alami Bau Mulut? Coba Tips Ini untuk Menghilangkan Bau Mulut, Salah Satunya Minum Susu
3. Mitos Kuning Telur Tidak Baik untuk Kesehatan
Mungkin ada teman-teman yang tidak suka makan kuning telur karena mempercayai bahwa kuning telur tidak baik bagi kesehatan.
Kuning telur memang mengandung kolesterol, teman-teman. Namun jangan lupa bahwa kuning telur juga mengandung nutrisi berupa kolin, lutein, zeaxanthin, asam lemak omega-3, dan protein.
Kolesterol alami dalam makanan tidak terlalu memengaruhi kolesterol jahat. Namun, lemak jenuh dan lemak trans dalam makanan bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat.
Jadi, kolesterol dalam telur aman-aman saja asal kamu tidak mengonsumsinya secara berlebihan.
Karenanya, makanlah seluruh bagian telur, yaitu putih telur yang mengandung protein dan kuning telur yang mengandung banyak nutrisi di atas agar gizi tubuh semakin lengkap.
4. Mitos Garam Tidak Baik untuk Tubuh
Terlalu banyak mengonsumsi garam memang bisa meningkatkan tekanan darah tinggi dan risiko stroke serta penyakit jantung.
Namun kalau garam dikonsumsi dalam batas wajar, tidak apa-apa, kok, teman-teman. Asal tidak berlebihan.
Garam mengandung sodium yang berfungsi mengatur volume darah, mengatur tekanan darah, dan menjaga fungsi saraf dan otot.
Karena itu tubuh kita membutuhkan sodium dari garam, teman-teman.
Yang penting, jangan berlebihan zat sodium di dalam tubuh agar tetap aman, ya.
Baca Juga: Mengonsumsi Es Krim dan Kumur Air Garam Disebut Bisa Redakan Sakit Tenggorokan, Ini Penjelasannya
5. Mitos Mencuci Daging Ayam Sebelum Dimasak
Ada orang yang mempercayai bahwa ayam harus dicuci sebelum dimasak agar bakterinya hilang.
Ayam memang mengandung bakteri saat masih mentah. Namun, air saja tidak cukup untuk menghilangkan bakteri dari ayam, proses memasak yang benar lah yang menghilangkan bakterinya.
Memasak ayam baiknya dengan suhu 73 derajat Celcius agar bakterinya bisa hilang.
Kemudian, mencuci ayam mentah bisa berisiko membuat bakteri yang terkena air terciprat ke sekitar tempat mencuci ayam.
Ini bisa membuat bakteri menempel pada makanan lain yang sudah dimasak atau peralatan di dapur, sehingga justru menambah risiko kontaminasi.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Livestrong |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR