Teman-teman tidak perlu repot membeli pembersih kaca di toko dan bisa menggunakan bahan ini.
1. Pasta Gigi
Bukan hanya bisa membantu membersihkan kaca, pasta gigi juga bisa membantu menghilangkan noda goresan.
Kesalahan dalam membersihkan kaca jendela, bisa saja menimbulkan goresan yang membuat kaca menjadi buruk.
Teman-teman bisa menggunakan pasta gigi untuk memperbaikinya.
Caranya, cukup dengan mengoleskan pasta gigi pada kain lap.
Setelah itu, usapkan kain pada kaca dan gosok selama 30 detik.
Kemudian, gosok lagi kaca jendela dengan menggunakan kain bersih.
Baca Juga: Gelas Kaca di Rumah Buram dan Kuning? Coba Bersihkan dengan 3 Cara Ampuh Ini
2. Cuka
Selain menggunakan pasta gigi, teman-teman bisa juga menggunakan cuka.
Kandungan yang ada pada cuka bisa mengangkat noda kotoran pada kaca jendela.
Teman-teman cukup mencampurkan cuka dengan air hangat menggunakan komposisi seimbang.
Campur dua cairan itu sampai rata, dan semprotkan pada kaca jendela.
Cuka akan membantu memecah kandungan kimia berupa minyak atau kotoran yang menempel di kaca jendela.
Jangan lupa untuk mengusap kaca dengan menggunakan kain lembut.
Nah, itu tadi beberapa kesalahan saat membersihkan kaca jendela yang harus teman-teman perhatikan.
Pastikan teman-teman tidak melakukan kesalahan tersebut, ya.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR