2. Naga Terbang
Hewan lain yang berukuran lebih kecil ini juga mendapat julukan naga.
Naga terbang atau Draco volans adalah jenis reptil kecil yang bisa terbang.
Dengan badan yang juga bersisik seperti naga dan bisa terbang, hewan ini pun diberi nama naga terbang.
Di Indonesia naga terbang ini sering disebut dengan nama klarap atau cleret gombel.
Sayap pada hewan ini merupakan jaringan yang disebut patagia.
Dengan sayapnya itu, naga terbang bisa meluncur sejauh delapan meter.
Bila sayap tidak digunakan, makan jaringan itu akan melipat dengan sendirinya.
Baca Juga: Terkenal sebagai Dongeng, Pandora Juga Ada di Dunia Astronomi #MendongenguntukCerdas
3. Ikan Dragonets Mandarin
Bukan hanya di darat, julukan naga juga ada di lautan, yaitu pada ikan dragonets mandarin.
Ikan ini mendapat julukan naga, kerena mitologi tentang naga di asia memiliki kaitan erat dengan air.
Nama naga disematkan pada ikan ini, karena memiliki sirip dengan warna campuran biru dan oranye.
Dragonets mandarin ini adalah jenis ikan tropis yang banyak ditemukan di perairan indopasifik.
Source | : | mongabay.co.id,Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR