4. Bagian dari Awan Kumolonimbus
Fenomena awan arcus adalah bagian dari awan kumolonimbus yang bisa mengakibatkan angin kencang, hujan lebat, petir, angin puting beliung, atau hujan es.
Awan ini biasanya berada di langit yang rendah dan hanya terjadi pada satu level.
Awan ini mungkin terlihat menumpuk dengan awan yang berbeda di atas atau di bawahnya, namun bukan sesama awan arcus.
5. Hal yang Perlu Dilakukan Jika Ada Awan Arcus
Awan ini umumnya tidak berbahaya. Tidak ada hal khusus yang harus dilakukan jika fenomena awan arcus terjadi di tempat kita.
Namun, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) merekomendasikan kita untuk segera masuk ke dalam ruangan dan jangan berada di laur ruangan.
Baca Juga: Tercatat dalam Kondisi Siaga, Gunung Merapi Masih Timbulkan Gempa dan Awan Panas Guguran
Sebab, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, awan ini berpotensi membawa cuaca seperti angin kencang, petir, hujan deras, hingga hujan es.
(Penulis: Iveta R., Rachmawati, Nadia Faradiba | Foto: Creative Commons/Daniela Mirner Eberl)
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR