Bobo.id - Pada materi Ilmu Pengetahuan Sosial Kurikulum Merdeka kelas 7 SMP, kita akan belajar tentang aktivitas masyarakat Hindu-Buddha.
Aktivitas kehidupan masyarakat pada masa Hindu-Buddha dipengaruhi oleh beberapa kerajaan, salah satunya Kerajaan Sriwijaya.
Perlu diketahui, Sriwijaya merupakan kerajaan termegah yang ada di Indonesia pada abad ke-7.
Kekuasaan Sriwijaya diperkirakan terbentang di seluruh Sumatra sampai Semenanjung Malaya bahkan sampai Pulau Jawa bagian barat.
Pada materi IPS, kita diajak untuk mengetahui mengapa Sriwijaya disebut sebagai kedatuan bukan kerajaan.
Sebelum mengetahuinya, sebaiknya kita terlebih dahulu mengetahui sejarah berdirinya kedatuan Sriwijaya. Simak, yuk!
Sejarah Berdirinya Kedatuan Sriwijaya
Sriwijaya dikenal sebagai salah satu kerajaan maritim terbesar yang pernah ada di Indonesia, teman-teman.
Adapun sejarah tentang pendirian Kedatuan Sriwijaya diketahui dari Prasasti Kedukan Bukit yang berumur 605 Saka atau 683 Masehi.
Prasasti Kedukan Bukit ini diketahui sebagai prasasti tertua yang dituliskan dalam bahasa Melayu Kuno.
Isi Prasasti Kedukan Bukit adalah bahwa Dapunta Hyang melakukan perjalanan suci dari Minanga Tamwan menuju Jambi dan Palembang.
Baca Juga: Cari Jawaban IPS, Bagaimana Corak Agama yang Dianut di Kerajaan Tarumanegara?
Source | : | Kompas.com,Gramedia.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR