Bobo.id - Memasuki musim hujan ini, teman-teman bisa saja kehujanan baik saat pulang sekolah atau saat bepergian.
Saat daya tahan tubuh tidak kuat, dinginnya air hujan yang mengenai tubuh bisa menjadi penyebab penyakit muncul.
Karena itu, tidak jarang orang akan jatuh sakit setelah kehujanan beberapa kali.
Agar hal tersebut tidak terus terjadi, ada beberapa cara yang bisa dilakukan setelah kehujanan.
Cara agar Tidak Sakit Setelah Kehujanan
1. Segera Lepaskan Pakaian Basah
Setelah kehujanan tentu teman-teman harus segera berganti pakaian, karena baju yang basah akan membuat tubuh kedinginan dalam waktu lama.
Ganti baju dengan pakaian hangat dan keringkan seluruh tubuh menggunakan handuk.
2. Mandi Air Hangat dan Keringkan Tubuh
Teman-teman juga perlu untuk segera mandi menggunakan air hangat agar semua kuman yang menempel di kulit hilang.
Genangan air di jalanan merupakan tempat kuman hidup dan bisa berpindah ke tubuh saat teman-teman kehujanan.
Baca Juga: Rentan Menyerang di Musim Hujan, Apa Itu Penyakit Leptospirosis? Ini Penjelasannya
Source | : | hellosehat.com,Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR